6 Pilihan Wisata Pantai di Bali
Bali memang sangat terkenal dengan wisata alam berupa pantai atau alam bawah laut yang sangat indah. Berikut ini ada 6 (enam) pilihan wisata pantai di Bali.
- Pantai Kuta
Pantai Kuta Bali tidak pernah memberikan kesan membosankan, bahkan membuat pengunjungnya ingin kembali lagi ke sana. Menjelang sore hari, kita bisa menyaksikan matahari terbenam dengan jelas. Ombak yang ada di Pantai Kuta juga cocok untuk peselancar pemula yang sedang belajar berselancar.
- Pantai Sanur
Sanur menjadi awal perkembangan pariwisata di Bali Selatan. Pantai ini menjadi salah satu tempat wisata yang cocok untuk pencinta ketenangan, dengan deru ombak dan angin tidak terlalu kencang.
- Pantai Jimbaran
Pantai Jimbaran merupakan obyek wisata Bali yang tidak boleh dilewatkan apalagi yang menyukai wisata kuliner. Tempat ini dikenal sebagai lokasi untuk menyantap makan malam berupa hidangan seafood yang lezat dan segar.
- Pantai Tanjung Benoa
Pantai Tanjung Benoa terkenal dengan aktivitas water sports seperti parasailing, jet ski, banana boat, rolling donut, snorkeling dan masih banyak lagi pilihan lainnya.
- Pantai Β Lovina
Pantai Lovina ini menyajikan pemandangan berupa lumba-lumba yang berloncatan di alam bebas. Teman-teman bisa naik perahu pada pagi hari untuk melihat kawanan lumba lumba bermain, dan ini menjadikan suatu pengalaman yang menyenangkan.
- Pantai Pandawa
Pantai ini juga wajib dikunjungi jika Bersama anak-anak. Daya tarik utama dari pantai Pandawa terdapat pada bentangan pasir putih sekitar 1 kilometer. Ombak di pantai Pandawa dKsangat tenang, sehingga sangat aman untuk berenang.